Tren Fashion di Indonesia 2015

13:05 Add Comment

Model Baju Korea Berbahan Rajutan

Contohnya baju berbahan rajutan dengan lubang yang berfungsi sebagai ventilasi. Baju ini didesain dengan lengan berbagai macam bentuk seperti model lonceng, kalong dan pakai karet di ujung lengan baju. Sebagian desainer juga memberikan karet pada ujung bawah baju agar terkesan lebih sporty.


Kesan sporty nan elegan. Baju ini sangat cocok digunakan untuk santai, untuk street style, dan jalan-jalan bareng teman. Anda juga bisa mencoba baju kaos yang Baju kaus ini di desain dengan lengan panjang biasa atau berbentuk kalong. Yang unik lagi lengan baju ini dibuat buntung sehingga unik dan trendy.

Model Dress Korea


Model baju Korea yang unik dan trendy menginspirasi gaya berbusana anak muda di Indonesia. Untuk mendapatkannya sangat mudah karena berbagai toko online maupun offline banyak menjual baju Korea ini. Jika ingin menjadikan baju ini sebagai koleksi busana anda, tidak ada salahnya browsing di situs online untuk mendapatkan model baju Korea yang di idamkan. Atau sekedar melihat model terbaru untuk referensi ketika membeli baju di pasar.


Selain kemeja, dress model Korea sangat elegan dan feminim. Contohnya gaun dengan lipatan di bagian pinggang dan dada dengan warna beige, sangat cocok dipakai untuk pesta dan hangout bareng teman. terbuat dari rajutan yang unik. Mini dress model baby doll menonjolkan sisi kecantikan wanita korea. Cukup padukan dengan flat shoes dan gaya rambut simple, dan anda akan tampak cantik natural.

Info Teknologi Terbaru di 2015

12:57 Add Comment


Layar fleksibel

Kebangkitan layar fleksibel pun diprediksi akan terus berlanjut di tahun 2015, terlebih saat para produsen hardware kenamaan seperti Intel akan siap memproduksi layar fleksibel lewat teknologi WiDi (Wireless display).
Bahkan, perusahaan penyedia lapisan layar terkemuka di dunia, Corning, pun telah membuat versi kaca Gorilla Glass super yang lentur dan dapat diadaptasikan di banyak permukaan non datar.
Oleh sebab itu, kita mungkin akan menemukan banyak perangkat yang terpasangi layar lengkung, seperti kulkas atau microwave, selain smartphone tentunya.
Sejak kemunculan smartphone layar lengkung milik LG dan TV berkonsep 'curved' dunia teknologi semakin tergila-gila dengan layar fleksibel. Para pabrikan teknologi besar seperti Samsung sudah merintis proyek layar lengkung mereka lewat kehadiran smartphone Galaxy Edge dan deretan TV Curved mereka.

Teknologi nano

Benda-benda baru pun yang terbuat dari teknologi nano pun diprediksi terus bermunculan di berbagai bidang. Tahun ini saja ilmuwan sudah mampu membuat DNA manusia dari robot-robot 'nano' yang segera dikomersilkan tahun depan.
Sebelumnya, kita sudah melihat pemanfaatan teknologi nano di bidang kesehatan seperti 'sangkar nano' dari robot super kecil yang bertugas mengantarkan obat pembunuh sel kanker langsung ke sel kanker itu sendiri. Nasib teknologi nano juga tidak kalah cerah di tahun 2015. Berbagai benda disekitar kita, misalnya kain dan bahan konstruksi bangunan dapat dibuat dari teknologi nano untuk meningkatkan fungsi dan kekuatannya.
Bisa dibayangkan perubahan yang terjadi pada hidup manusia saat teknologi nano semakin menampakkan 'taring'nya.

Big data

Perusahaan-perusahaan teknologi besar seperti Intel dan IBM sudah siap merubah data menjadi salah satu aspek penting dalam mengambil keputusan. IBM misalnya, sudah membuat sebuah superkomputer yang siap merubah data dari Twitter menjadi sumber daya berharga bagi banyak pihak. Data-data tersebut juga termasuk penanganan berbagai macam penyakit mematikan seperti kanker.
Tahun 2015 juga menjadi titik awal banyak perusahaan dunia yang mulai menggunakan data dan 'angka-angka' sebagai alat utama sebelum bertindak. Selain minyak mentah, benda apa yang saat ini hampir tidak ternilai harganya? Jawabannya adalah data! Tren pemakaian data dalam kapasitas besar atau Big Data diperkirakan akan semakin kuat pengaruhnya di tahun 2015.